Apakah Anda memiliki dagu yang kecil, panjang, atau asimetris? Jika Anda ingin memperbaiki penampilan dagu Anda maka operasi dagu yang juga dikenal sebagai genioplasty adalah operasi yang tepat untuk Anda. Dagu akan diperbaiki melalui rencana operasi yang dibuat berdasarkan kasus tiap individu untuk menciptakan hasil yang terbaik untuk kasus Anda. Dengan memperhatikan secara detail bentuk dagu dan saraf wajah, Anda akan mendapatkan dagu yang proporsional dan sesuai dengan wajah Anda. Docfinderkorea dapat membantu Anda menemukan metode operasi yang paling tepat untuk kasus Anda. Anda dapat mengoreksi panjang dan posisi dagu sekaligus.
* Pembesaran / pemanjangan dagu dengan menggunakan implan direkomendasikan bagi pasien yang hanya menginginkan perbaikan yang minimal.
Ada berbagai cara untuk melakukan osteotomi dagu dan ada beberapa macam rencana operasi tergantung kondisi pasien. Tidak ada satu teknik yang dapat dianggap “terbaik“. Teknik yang terbaik adalah teknik yang sesuai bagi pasien supaya dapat memaksimalkan kepuasan hasil operasi. Jenis osteotomi dagu yang paling sesuai untuk Anda akan direkomendasikan oleh dokter ahli bedah spesialis kontur tulang wajah kami pada saat konsultasi tatap wajah.
Osteotomi bentuk M
Pada umumnya digunakan untuk dagu yang sangat panjang dan rata
Osteotomi bentuk W
Pada umumnya digunakan untuk dagu yang pendek
Osteotomi bentuk piramida
Pada umumnya digunakan untuk dagu yang lebar
Osteotomi bentuk Y
Pada umunya digunakan untuk dagu terbelah atau jika saraf berada pada posisi yang tinggi
Osteotomi bentuk T
Pada umumnya digunakan untuk dagu yang panjang
Berbagai rencana osteotomi untuk bermacam-macam kasus dagu
Anda dapat memiliki hasil yang lebih memuaskan jika operasi ini dilakukan bersamaan dengan operasi:
Mohon diingat: Foto yang diunggah adalah untuk referensi saja. Hasil dapat bervariasi tergantung pada kondisi tiap individu.